Empat Jurus Mudah Menebar Kebaikan

Kalau kamu seorang pendekar silat, dengan menggunakan jurus kamu bisa dengan mudahnya membanting dan menghadang lawan hingga memenangkan pertarungan. Dalam serial kartun ninja pun, dengan menggunakan jurus sang ninja bisa melakukan perubahan dan serangan-serangan hebat untuk mengalahkan lawannya. Artinya, dengan jurus yang pas, pertarungan akan dengan mudah dimenangkan.

Dalam makna lain, jurus bisa dimaknai sebagai cara atau metode. Penggunaan jurus yang tepat bisa membuat tujuan kita bisa kita gapai dengan mudah. Kalau kamu dateng ke toko buku misalnya, pasti kamu pernah baca kan buku dengan kata “jurus”, misalnya “Buku Jurus Sehat Rasulullah”.

Itu sedikit pembuka tentang kosakata jurus, dan kita tidak akan membahas kata itu di tulisan ini. Sebagai mana tercantum pada judul, pada tulisan ini saya akan berbagi empat jurus mudah menebar kebaikan. Yang berarti empat cara yang bisa dilakukan dengan mudah untuk menebar kebaikan.

Berbicara perihal kebaikan, ingin saya katakan bahwa kebaikan adalah hal esensial yang mesti kita lakukan dalam kehidupan ini. Di setiap bulan, setiap pekan, setiap hari, setiap jam, atau bahkan setiap hembusan nafas kita mesti pastikan bahwa yang kita lakukan adalah hal baik. Meski tidak akan ada yang sempurna dalam melakukannya. Namun setidaknya kita terus berusaha melakukannya sebagai bentuk rasa syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Apalagi, bagi saya seorang muslim, menebar kebaikan telah diperintahkan oleh rasul kami Muhammad Shalallahu ‘Alaihi Wasallam.

Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda: “Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia” (HR. Ahmad)

Pun rasanya tidak ada teladan yang patut dicontoh dari orang lain, baik itu tokoh idola, orang tua, pahlawan, dan lain sebagainya, selain kebaikan yang mereka ajarkan.

Maka dari itu, selanjutnya saya ingin berbagi setidaknya empat hal baik yang bisa kita lakukan secara rutin dan kontinu. Bahkan saya rasa beberapa hal tersebut akan sangat mudah sekali dilakukan, dengan syarat niat menebar kebaikan telah tertanam di dalam hati.

1. Berbuat Baik Terhadap Sesama

Sejak dilahirkan ke muka bumi, setiap manusia dibekali rasa simpati dan empati terhadap sesama. Ditambah lagi dengan sifat manusia sebagai makhluk sosial telah memaksa kita untuk saling berinteraksi dengan sesama. Ya, tanpa disadari kita sudah bisa menebar kebaikan terhadap sesama setiap saatnya.

“Contohnya ka?”

Tidak perlu berfikir terlalu jauh kok. Bagi saya, setiap hal yang memberikan kebermanfaatan terhadap sesama adalah hal baik. Berbagi senyum dan sapa ketika bertemu sesama, memberi pertolongn ketika butuh ataupun tidak dibutuhkan, bersikap ramah, dan menjauhi tindak kejahatan adalah beberapa contohnya.

Ya, pastinya kamu bisa bereksplorasi dengan setiap kemampuan dan kelebihan yang kamu miliki untuk bisa berbuat baik dengan cara kamu 🙂

2. Menebar Senyuman dengan Memberi Makan

Kaka tingkat saya pernah berkata, “Mungkin di sekitar kita banyak yang bilang untuk bisa mencari amal jariah itu bisa dilakukan dengan memberi sendal jepit untuk sebuah masjid, tapi tahukan kamu ada satu amal yang lebih hebat dari itu? Ialah memberi makan orang lain. Karena dengan memberi makan orang lain, makanan yang kamu beri akan mengalir menjadi energi untuk melangkah. Setiap langkah yang ia lakukan atas energi dari makanan yang kamu beri itu kan menjadi kebaikan bagi kita pula”.

Ketika pertama kali mendengar kata-kata itu, saya menemukan AHA momen yang luar biasa. Kata-kata itu begitu menyentuh hati dan menggerakan saya untuk mencobanya.

Berangkatlah saya ke salah satu warung makan padang. Di sana kita bisa memesan makanan dengan lauk standar (ayam + lalab) dengan harga 8 s.d. 10 ribu saja. Mungkin di daerah lain bisa lebih murah atau lebih mahal.

Kemudian ku coba cari orang-orang yang sekiranya membutuhkan, seperti pemulung, peminta-minta, pedangan, atau bahkan orang gila. Lalu coba tatap wajah mereka. Senyuman kebahagiaan akan terpancar dari mereka. Kata-kata doa akan terucap dari bibir mereka. Itulah yang kunamakan sebagai senyum kebahagiaan.

Kamu juga bisa mencobanya! Tidak susah kok. Apalagi buat kamu yang berkecukupan, uang 10 ribu bisa dengan mudah disisihkan. Kalaupun tidak, dengan menabung 1500 per hari pun sudah bisa melakukan hal itu. Atau jika kamu suka masak di rumah, kita bisa berbagi makanan ke tetangga dan saudara juga. Silakan mencoba 🙂

3. Kebaikan di Era Digital

Di era digital ini, menebar kebaikan menjadi semakin mudah dilakukan. Dengan hadirnya smartphone pintar, seluruh aktivitas bisa dilakukan lewat genggaman tangan saja. Dari banyak aktivitas kebaikan di era digital, saya ingin berbagi satu cara menebar kebaikan yang bisa dilakukan dengan mudah.

Kira-kira apa ya? Ini qlue-nya.

  1. Kebaikan ini bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja.
  2. Kebaikan ini bisa membantu orang di luar sana yang sedang kesusahan.
  3. Kebaikan ini bisa membantu meredakan tangisan orang di luar sana yang sedang kesusahan.
  4. Kebaikan ini berupa bantuan dana.

“Hehe”, kayaknya bukan tebak-tebakan deh. Semua pasti sudah tau kalau jawabannya adalah donasi online.

Saya biasa menggunakan aplikasi LinkAja untuk berdonasi online. Aplikasinya keren banget, kita bisa donasi hanya dengan Rp 200 perak saja. Artinya, kita bisa membiasakan untuk berdonasi setiap hari, tidak mesti banyak. Yang terpenting konsisten!

4. Kebaikan Berantai

Yang terakhi ini yang biasa saya katakan kepada kawan-kawan. Jangan biarkan kebaikan terhenti di kamu saja. Yuk terus ajak kawan-kawan lainnya untuk juga menebar kebaikan. Semakin banyak orang yang kita ajak maka akan semakin banyak kebaikan yang hadir di negeri ini.

Ingat, mengajak orang berbuat baik itu juga merupakan kebaikan loh…

Hmm, mungkin itu saja yang bisa saya bagikan. Semoga bermanfaat. Sampai jumpa di tulisan berikutnya.

0Shares

Muhammad Fadillah Arsa

Kreator Konten Daring dan Programmer. Bloger Bandung. Founder Forum Bloger ID. Saat ini sedang mengenyam pendidikan di Program Studi S1 Teknik Informatika Universitas Padjadjaran. Hubungi saya melalui email [email protected] . Selengkapnya di www.fadillaharsa.id

Mungkin Anda juga menyukai